gOcBFfQgcvRXYraS0bViCWF4WX0 Novara Pecat Mondocino, Dan Mengangkat Kembali Attilio Tesser ~ Bolaklopedia

Official Sponsor

Selasa, 06 Maret 2012

Novara Pecat Mondocino, Dan Mengangkat Kembali Attilio Tesser

Bola.net - Emiliano Mondonico pada Selasa waktu setempat atau Rabu dini hari WIB (07/03) menjadi pelatih klub Liga Italia ke-13 yang dipecat musim ini, ketika Novara kembali merekrut Attilio Tesser sebagai pelatih.

Tesser membuka jalan kepada Mondonico pada 30 Januari, di saat klub tersebut terpuruk di dasar klasemen.

Namun, meski berhasil mengalahkan Inter Milan di San Siro, Mondonico harus membayar laju raihan lima poin dari enam pertandingan sejak ia menjadi pelatih, kendati dirinya mampu mengangkat Novara dari dasar klasemen, namun mereka terpaut 12 poin dari zona aman, dengan musim kompetisi yang masih menyisakan 12 pertandingan lagi.

Banyak pihak merasa bahwa pemecatan Tesser merupakan hal yang kejam, sebab ia telah membawa Novara promosi ke Serie A, yang merupakan penampilan perdana klub tersebut di kasta tertinggi sepak bola Italia pada 55 tahun terakhir.

Novara bergabung dengan Cagliari dan Palermo, sebagai klub yang telah memecat dua pelatih pada musim ini.

Cagliari memecat Roberto Donadoni pada masa pra musim, sementara Palermo mendepak Stefano Pioli juga sebelum liga Italia dimulai, namun setelah klub Sisilia tersebut tersingkir di Liga Europa.

Donadoni sekarang melatih Parma, sementara Pioli menangani Bologna. Meski terjadi perubahan sosok pelatih di Liga Italia, namun separuh tim melanjutkan dengan pelatih yang sama, ketika mereka memulai musim.

Pemecatan paling populer adalah yang terjadi pada Gian Piero Gasperini di Inter Milan. Penggantinya, Claudio Ranieri, saat ini juga sedang berada di bawah tekanan menyusul buruknya hasil yang didapat Inter pada beberapa pertandingan terakhir. (afp/lex)

07 Mar, 2012


-
Source: http://www.bola.net/italia/novara-pecat-mondocino-dan-mengangkat-kembali-attilio-tesser-1f3e71.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

Sponsor

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More