gOcBFfQgcvRXYraS0bViCWF4WX0 Nicky Hayden Dukung Regulasi CRT ~ Bolaklopedia

Official Sponsor

Minggu, 25 Maret 2012

Nicky Hayden Dukung Regulasi CRT

Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!
Bola.net - Pebalap asal Amerika Serikat, Nicky Hayden terus memberikan dukungannya untuk regulasi baru yang diterapkan di MotoGP musim ini, yakni Claiming Rule Team (CRT). Namun cukup jelas bahwa dukungannya akan berbeda jika kini ia tidak mengendarai motor prototipe milik Ducati.

"Saya senang saya tidak harus mengendarai CRT, namun saya rasa CRT merupakan aturan baru yang mampu menjadi masa depan MotoGP," ujar juara dunia tahun 2006 itu.

"Jelas kami harus menjadikan MotoGP tontonan yang menarik bagi para penggemar dan itu artinya kami membutuhkan jumlah motor yang lebih banyak tanpa harus mengeluarkan biaya lebih," lanjutnya.

Pria berusia 30 tahun itu pun menambahkan, "Saya rasa musim ini akan sangat menarik, dan saya harap jarak antara pebalap CRT dengan yang lain takkan terlalu jauh."

"Saya sangat menantikan bagaimana aturan ini dijalankan, dan semoga regulasi ini bisa menyajikan balapan yang lebih bagus untuk penggemar," pungkasnya. (sp/kny)

25 Mar, 2012


-
Source: http://www.bola.net/otomotif/nicky-hayden-dukung-regulasi-crt-1b92e6.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

Sponsor

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More