PSPS Pekanbaru © ist
"Kita kembali ke markas awal di Rumbai dan tidak lagi bertanding di Bangkinang karena kontrak dengan Pemkab Kampar telah berakhir," kata Manajer PSPS Boy Sabirin seperti dilansir Antara.
Menurut dia, pihaknya kini tengah berupaya meminta kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Pemprov Riau selaku pengelola Stadion Kaharudin Nasution untuk menggunakan stadion tersebut sebagai markas dan tempat bertanding.
Meski begitu, manajemen PSPS juga terus berupaya mencari lapangan alternatif untuk berlatih menghadapi putaran kedua ISL 2012-2013 yang dimulai Sabtu (11/5).
Sebelumnya, Stadion Kaharudin Nasution disiapkan sebagai venue cabang sepakbola Islamic Solidarity Games III 2013 yang rencananya di Riau, namun akhirnya dipindahkan ke Jakarta dengan berbagai alasan. (ant/dzi)
29 Apr, 2013
-
Source: http://www.bola.net/indonesia/psps-kembali-pindah-markas-1cf1f6.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
0 komentar:
Posting Komentar