Gerrard berambisi bawa Inggris ke Piala Dunia 2014 di Brasil. © AFP
Sebelumnya diketahui bahwa defender Manchester United itu akhirnya mundur dari panggilan Roy Hodgson, dengan alasan kebugaran.
Keputusan tersebut banyak menuai dukungan, karena pihak timnas dinilai tidak akan peduli dengan kondisi cedera pemain, pasca memperkuat The Three Lions.
Akan tetapi hal itu bertentangan dengan pendapat sang Captain Fantastic. Menurutnya, dengan usia 32 tahun, kebugaran Gerrard banyak dibantu oleh program latihan rutin, baik bersama Liverpool maupun timnas Inggris.
"Saya tidak tahu persis dari sudut pandang Ferdinand, namun saya ingin membantu tim ini menuju Piala Dunia di Brasil. Bermain untuk Inggris adalah puncak karier tiap orang. Jika saya bermain nanti, maka saya akan kecewa, karena hal itu sangat berarti bagi saya," tutur Gerrard.
Dini hari nanti, Inggris akan kembali menjalani laga Kualifikasi Piala Dunia 2014, menghadapi San Marino. Sedangkan pekan depan, mereka akan bertanding menghadapi pemuncak klasemen, Montenegro. (espn/atg)
22 Mar, 2013
-
Source: http://www.bola.net/piala_dunia/gerrard-enggan-tolak-kesempatan-seperti-ferdinand-2d77a2.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
0 komentar:
Posting Komentar