Di pertemuan terakhir mereka di Jakarta, Satria Muda menghentikan laju Bimasakti dengan skor 68-49 setelah pertahanan ketat Satria Muda berhasil mematikan Yanuar.
Satria Muda tidak mau ambil resiko, bakal tampil dengan skuad utama. "Di Championship Series ini, semuanya adalah tim terbaik. Lengah sedikit saja bisa membahayakan," tutur Octaviarro Romely Tamtelahitu, pelatih kepala Satria Muda. "Bimasakti adalah tim yang pantang menyerah dan main paling ngotot sejak awal musim. Mereka juga punya Yanuar yang begitu luar biasa. Kami harus waspada," katanya.
Pelatih kepala Bimasakti Malang, Eddy Santoso juga mengungkapkan optimismenya. Menurutnya beban di laga tersebut akan dirasakan oleh Satria Muda.
"Secara kualitas, pemain Satria Muda memang lebih unggul. Tapi, saya telah meminta anak-anak untuk bermain lepas dan nothing to lose. Kalau itu bisa mereka lakukan, potensi untuk membuat kejutan di laga tersebut bakal terbuka lebar," terang Eddy. (nbl/kny)
18 Apr, 2012
-
Source: http://www.bola.net/basket/satria-muda-takkan-lengah-bimasakti-bakal-main-lepas-75a2c0.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
0 komentar:
Posting Komentar