Duel yang digelar di Juventus Arena itu akan memulai kick off-nya pada pukul 20.45 waktu setempat atau 02.45 WIB.
Duel leg pertama di kandang Milan dimenangi oleh Juventus dengan skor 2-1. Martin Caceres menjadi bintang kemenangan La Vecchia Signora kala itu dengan dua gol yang dicetaknya pada menit ke-53 dan 83. Satu-satunya gol Rossoneri di laga itu diciptakan oleh Stephan El Shaarawy pada menit ke-62.
Tim yang lolos dari fase ini akan menghadapi Napoli atau Siena di final. Siena sementara unggul agregat 2-1 berkat kemenangan di kandangnya sendiri pada leg pertama.
Partai puncak Coppa Italia 2011/12 akan digelar di Stadion Olimpico, bulan Mei mendatang. (foti/gia)
28 Feb, 2012
-
Source: http://www.bola.net/italia/tanggal-semifinal-leg-2-juventus-milan-sudah-dipastikan-8f1152.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
0 komentar:
Posting Komentar