Bola.net - Karun Chandhok berada di Silverstone, Inggris pada hari Minggu lalu, bergabung dengan tim T-Sport British Formula 3 yang sedang melakukan persiapan menghadapi musim 2012.
Pebalap asal India yang pernah berkompetisi di Formula 1 bersama tim Hispania dan Lotus ini bekerja mendampingi pebalap rookie tim tersebut, Spike Goddard.
"Karun ingin mengendarai mobil kami sebelum kami berangkat ke Sebring dan kami juga ingin melihat bagaimana mobil kami bekerja," ujar pimpinan tim, Russell Eacott.
"Secara keseluruhan semuanya berjalan baik. Di trek terlalu banyak pebalap sehingga tidak ideal untuk meraih catatan waktu yang baik, namun tes ini sangat membantu kami," lanjutnya. "Karun sangat puas dengan performa mobil kami." (gpu/kny)
27 Feb, 2012
-
Source: http://www.bola.net/otomotif/chandhok-uji-coba-mobil-f3-di-silverstone-a50ddd.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
0 komentar:
Posting Komentar