gOcBFfQgcvRXYraS0bViCWF4WX0 Ecclestone: Protes Ferrari Adalah Lelucon ~ Bolaklopedia

Official Sponsor

Jumat, 30 November 2012

Ecclestone: Protes Ferrari Adalah Lelucon

Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!
Ecclestone: Protes Ferrari Adalah Lelucon

Sebastian Vettel dan Bernie Ecclestone © Zimbio


Bola.net - Bos Formula 1, Bernie Ecclestone menyatakan bahwa insiden bendera kuning yang terjadi di F1 GP Brazil akhir pekan lalu merupakan lelucon. Pebalap Red Bull Racing, Sebastian Vettel dinilai telah melakukan aksi salip ilegal terhadap Jean-Eric Vergne pada saat bendera kuning berkibar.

Akibat peristiwa ini, Ferrari mengajukan banding ke Federasi Balap Mobil Dunia (FIA). Namun FIA menegaskan bahwa manuver tersebut adalah legal karena salah satu petugas trek di sisi lain lintasan Interlagos telah mengibarkan bendera hijau.

"Ferrari melewatkan momen itu. Lalu ada pernyataan dari FIA bahwa bendera hijau telah berkibar, yang sejatinya tidak dipermasalahkan oleh tim lain. Ini benar-benar lelucon. Apa yang dikatakan Ferrari pada surat pengajuan banding itu salah. Saya rasa memang tak perlu ditindaklanjuti," ujar Ecclestone.

Pria asal Inggris itupun juga menyatakan bahwa mengajukan protes bukanlah sifat Ferrari. "Secara pribadi, saya rasa mengajukan protes bukanlah tipikal Ferrari. Saya rasa mereka hanya terlalu ingin juara, namun nyatanya mereka tak mendapatkannya," lanjutnya.

Ecclestone juga berpendapat bahwa pengajuan banding Ferrari merusak euforia akhir musim 2012, yakni di mana Vettel berhasil meraih gelar dunia dengan keunggulan tiga poin dari pebalap Ferrari, Fernando Alonso.

"Sangat disayangkan karena sebelum ini situasi terkendali. Balapan di Brazil sangat menyenangkan, musim ini juga berjalan menakjubkan. Namun orang-orang malah membicarakan permasalahan itu," tutupnya. (gpu/kny)

01 Dec, 2012


-
Source: http://www.bola.net/otomotif/ecclestone-protes-ferrari-adalah-lelucon-23f29b.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

Sponsor

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More