gOcBFfQgcvRXYraS0bViCWF4WX0 Dani Alves Mengaku 'Klik' Dengan Messi ~ Bolaklopedia

Official Sponsor

Sabtu, 31 Maret 2012

Dani Alves Mengaku 'Klik' Dengan Messi

Bola.net - Bek Barcelona, Dani Alves mengaku jika timnya mendapatkan keuntungan dari saling pengertian yang kuat antara dirinya dengan bintang mereka, Lionel Messi.

La Pulga - julukan Messi, sudah banyak mencetak gol untuk Azulgrana musim ini, dan seringkali umpannya datang dari Alves, dan bek asal Brasil itu mengaku sudah 'klik' dengan Messi sejak kali pertama mereka bertemu.

"Sejak kontak pertama kami satu sama lain, kami sudah memiliki persahabatan yang baik, dan hal terpenting adalah pribadi macam apa dia," ujar Alves pada Globoesporte.

"Saya merasa senang bisa bertemu dengan keluarganya, yang terdiri dari orang-orang rendah hati dan pekerja keras."

"Hubungan ini juga memberikan hasil di lapangan. Apa yang sudah kami lakukan bersama sudah sangat membantu tim. Kami tak perlu melihat posisi satu sama lain karena kami sudah memahaminya," pungkas Alves. (espn/row)

01 Apr, 2012


-
Source: http://www.bola.net/spanyol/dani-alves-mengaku-klik-dengan-messi-4ae59f.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

Sponsor

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More