gOcBFfQgcvRXYraS0bViCWF4WX0 Tumpulnya Lini Depan dan Rapuhnya Lini Belakang Penyebab Kekalahan Arema ~ Bolaklopedia

Official Sponsor

Minggu, 11 Maret 2012

Tumpulnya Lini Depan dan Rapuhnya Lini Belakang Penyebab Kekalahan Arema

Bola.net - Pelatih Arema Indonesia ISL, Joko Susilo menilai kekalahan timnya dari Pelita Jaya di Stadion Singaperbangsa Kabupaten Karawang, akibat terlalu asyik menyerang tanpa memperkuat pertahanan.

"Kami akan melakukan evaluasi, agar pada pertandingan selanjutnya setiap penyerangan tidak merugikan barisan pertahanan," tegas Joko.

Dikatakannya, terciptanya dua gol Pelita ke gawang Arema yang dijaga Achmad Kurniawan itu akibat rapuhnya barisan belakang atau barisan pertahanan Arema.

Kondisi tersebut sangat baik dimanfaatkan tim lawan, sehingga tim berjuluk Singo Edan itu harus menanggung kekalahan di kandang Pelita Jaya dengan skor 2-1.

Menurut Joko, tumpulnya barisan depan Arema juga akan menjadi poin penting yang akan dievaluasi. Kondisi itu terlihat dari berbagai serangan skuad Arema yang hanya membuahkan peluang.

"Secara umum, mengenai posisi pemain juga akan diperbaiki. Karena pada pertandingan melawan Pelita, sangat banyak peluang yang terbuang sia-sia atau tidak membuahkan gol," tandas Joko. (ant/end)

12 Mar, 2012


-
Source: http://www.bola.net/indonesia/tumpulnya-lini-depan-dan-rapuhnya-lini-belakang-penyebab-kekalahan-arema-42a0df.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

Sponsor

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More