gOcBFfQgcvRXYraS0bViCWF4WX0 Seri di Pekanbaru, Manajemen Persiba Apresiasi Debut Butler ~ Bolaklopedia

Official Sponsor

Minggu, 11 Maret 2012

Seri di Pekanbaru, Manajemen Persiba Apresiasi Debut Butler

Bola.net - Keberhasilan Peter James Butler membawa satu poin bagi Persiba Balikpapan di Pekanbaru, mendapat apresiasi positif pengurus dan pendukung Beruang Madu.

"Ini awal yang bagus untuk Butler," kata Manajer Persiba Jamal Al Rasyid.

Peter James Butler adalah pelatih baru Aldo Baretto dan kawan-kawan. Pria Inggris ini resmi menggantikan Hariyadi sejak Senin(05/3) pekan lalu. Butler masuk setelah Persiba dibantai Persija Jakarta 4-0 di Jakarta, sehari sebelumnya.

Sebelumnya Butler sudah pernah menangani Persiba pada 2006 hingga 2008 lalu, di mana dia menggantikan posisi Eddy Simon Badawi yang kini menangani Bontang FC.

Menurut Jamal, Butler memulai kembali Persiba dengan mendisiplinkan pemain, baik di dalam maupun di luar lapangan dan laga lawan PSPS hanyalah ujian pertamanya.

Dalam banyak kesempatan saat ia menangani Persiba saat masih dalam kompetisi Divisi Utama, Butler kerap berkata, "Main away itu sedikit pressure, main di kandang sendiri, itu baru banyak pressure."

Untuk mengatasi itu, ditegaskan Butler yang pernah bermain untuk klub Liga Inggris West Ham United, tidak ada cara lain selain bekerja keras dan disiplin tinggi.

"Bagi atlet, atau pemain sepakbola profesional berarti berlatih, berlatih, dan berlatih," tegasnya.

Tambahan satu poin dari Pekanbaru menambah koleksi nilai Persiba menjadi 19. Persiba masih bertahan di urutan ke-9 klasemen sementara.

Bermain di Stadion Sport Center Kuantan Singingi (Kuansing), Butler tidak mengubah formasi yang biasa dimainkan Persiba di bawah arahan Hariyadi, 4-3-3. Ini formasi sepakbola menyerang yang memerlukan fisik prima. Butler mengisinya dengan latihan fisik sepanjang pertengahan minggu.

"Saya sudah senang dengan tim tidak kebobolan. Dalam 5 pertandingan terakhir kami selalu kemasukan, dan total ada 11 gol. Sekarang tidak ada gol, sudah bagus sekali," kata Butler.

Butler kini punya waktu lima hari untuk mempersiapkan diri menghadapi Pelita Jaya, dan kemudian big match menghadapi Persib Bandung (24/3). (ant/end)

12 Mar, 2012


-
Source: http://www.bola.net/indonesia/seri-di-pekanbaru-manajemen-persiba-apresiasi-debut-butler-76978e.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

Sponsor

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More